UKT Taekwondo..Yuk Kalian Bisa!!

Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) dilaksanakan 3 bulan sekali. Periode 3 tahun 2023, UKT dilaksanakan di Indoor SMAN 3 Banjar, pada Minggu, 27 Agustus 2023,peserta merupakan gabungan dari beberapa sekolah mulai dari SD, SMP dan SMA di Kota Banjar.

Ekstrakurikuler Taekwondo di SMAN 2 Banjar hadir untuk menjadi bagian dari upaya-upaya peningkatan karakter dan pribadi yang kuat dan dapat berprestasi di bidang olahraga. Mencetak generasi-generasi baru Taekwondo di Kota Banjar. Latihan rutin dilaksanakan pada hari Minggu di outdoor SMAN 2 Banjar dengan pembina Sabeum Desi Windiyani, dan 2 orang pelatih yaitu Sabeum Gatot dan Sabeum Bagas.

Ekstrakurikuler Taekwondo mengenalkan banyak teknik dan upaya pertahanan diri juga teknik menyerang yang baik. Khususnya pengembangan dalam hal kemampuan dan prestasi di bidang kyorugi maupun poomsae.

Anggota ekstrakurikuler Taekwondo SMAN 2 Banar yang mengikuti Ujian kenaikan tingkat (UKT) kali ini terdiri dari 7 orang yaitu sabuk putih 4 orang yaitu Lovi, Sachia, Kottami dan Nataniel, sabuk kuning(1), yaitu Kava, sabuk kuning strip(1), yaitu Tia, dan hijau strip (1), yaitu Rakata.

Alhamdulillah SMAN 2 mendapatkan satu orang yang naik dua tingkat sabuk.
Selamat untuk Nataniel Richie yang lolos dua tingkat. Dan selamat kepada enam lainnya dari SMAN 2 Banjar Lulus tanpa Remidial dan mendapatkan apresiasi dari penguji, semoga terus meningkat dan lebih baik lagi gerakan taekwondonya.
“Tidak ada Hasil Tanpa Usaha”

Kegiatan UKT kali ini di mulai pada pukul 9 dengan penguji yang di tunjuk dari pengurus UKT Jawa Barat yaitu master Agus Rolex dari Tasikmalaya dan di awasi langsung oleh pengurus UKT Taekwondo Provinsi Jawa Barat Master Eri Jauhari.
Materi yang di ujikan terdiri dari Jurus Wajib, Teknik tangan, teknik kaki, Hosinsul, Kyorugi dan pemecahan.
Kegiatan di akhiri dengan pengumuman kelulusan dan foto bersama.


“Salam keluarga Besar Taekwondo Kota Banjar”
Semoga selalu kompak, kreatif, kompetitif dalam prestasi dan jadi pribadi yang memegang janji Taekwondo Indonesia.

By: Desi Windiyani

Tinggalkan Balasan

× Hay, ada yang bisa kami bantu?